oleh

Peringati Hari Juang TNI AD, Kodim 1302/Minahasa Gelar Donor Darah

TOMOHON, kabarmiliter.id – Dalam rangka memperingati Hari Juang Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD), Komando Distrik Militer 1302/Minahasa, bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tomohon, melaksanakan giat donor darah.

Bakti sosial yang turut melibatkan puluhan personil dari Kodim 1302/Minahasa dan Jajaran tersebut, dipusatkan di Markas Komando Resort Militer 06/Tomohon, Jumat (4/12/2020).

Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 1302/Minahasa, Kapten Inf Juris Sahese kepada kabarmiliter.id mengatakan, aksi kemanusiaan ini, adalah rangkaian Hari Juang TNI AD. Sejalan itu pula, sebagai wujud kepedulian Tentara Nasional Indonesia, guna membantu rakyat dalam hal ketersediaan kantong darah.

“Kegiatan seperti donor darah, sudah sering dilakukan oleh Kodim 1302/Minahasa. Namun saat ini, bertepatan memperingati Hari Juang TNI AD,” papar Kapten Inf Juris Sahese.

“Kami berharap, ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan darah. Hal Ini juga merupakan salah satu pastisipasi dan peran kita sebagai TNI untuk peduli dengan masyarakat dan lingkungan sekitar,” ujarnya.

Pasiter menambahkan, meskipun ditengah merebaknya virus Corona, tidak menyulutkan rasa kebersamaan para pendonor dari prajurit TNI.

“Maka dari itu, kita tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah dipersiapkan secara baik oleh pendonor maupun petugasnya, untuk mencegah penyebaran dan penularan Covid-19 dengan cara, cuci tangan, pakai masker, dan menjaga jarak,” imbuh, Perwira Seksi Teritorial.

Ditempat yang sama, Danramil 06/Tomohon, Kapten Inf Sulistyo menyebut, kegiatan donor darah adalah salah satu bentuk komitmen TNI AD, dalam memberikan solusi demi kepentingan masyarakat.

“Selain bertujuan meningkatkan persaudaraan, dengan setitik darah kita, sama saja, kita sedang menyelamatkan orang-orang di sekitar kita,” tandas Danramil.

Ketua PMI Tomohon, Sherly Adeline Sompotan (SAS) mengapresiasi dukungan TNI. Menurutnya lagi, peran aktif segenap prajurit Tentara Nasional Indonesia, telah membantu Palang Merah Indonesia dalam memenuhi suplai darah, terlebih di masa pandemi saat ini.

“Partisipasi Kodim 1302/Minahasa sangat membantu PMI Kota Tomohon untuk mengantisipasi persediaan dan penyiapan stok darah. Apalagi disituasi menghadapi Covid- 19 seperti sekarang,” bebernya.

“Saya menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi, hingga bakti kemanusiaan ini dapat terlaksana dengan sukses dan lancar,” ucap SAS.

Sementara itu, menurut kepala Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Tomohon, dr. Levie Goliot, donor darah merupakan suatu aksi yang mulia. Karena, bukan saja telah menolong orang-orang yang mungkin sedang dalam kondisi
kekurangan darah, juga sangat bermanfaat untuk kesehatan bagi si pendonornya.

Dokter teladan ini memaparkan, pihaknya sering menyampaikan himbauan maupun edukasi kepada publik bahwa mendonor darah bersama PMI itu, aman.

“Melalui berbagai kampanye sosial, kami berharap, kesadaran masyarakat semakin tinggi. Karena, urgensi terhadap kebutuhan darah kian meningkat. Ketika kita menjadi pendonor, kita telah menolong orang lain. Kesehatan pun akan semakin terjaga,” ungkap Levie, kepada pewarta. (Handry).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed