MENTAWAI – Komandan Komando Resort Militer (Danrem) 032/Wirabraja Brigjen TNI Rayen Obersyl resmi menutup operasi Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke116 di Kabupaten Kepulauan Mentawai.
Dalam acara penutupan yang diadakan di halaman kantor bupati Danrem menyampaikan Sinergisitas lintas sektoral mewujudkan kemanunggalan antara TNI dan Rakyat semakin kuat.
Hal tersebut bisa terwujud dengan diadakan TMMD dimana dalam pelaksanaannya dalam bentuk fisik dan non fisik.
Dalam kegiatan TMMD di Mentawai berupa pembangunan fisik diantaranya, pembukaan jalan, rumah layak huni, rehab rumah sementara bidang non fisik berupa penyuluhan yang berdampak positif bagi masyarakat dan generasi muda agar mampu membangun karakter bangsa.
Dengan dilaksanakan TMMD ini dapat menjadikan landasan berbangsa dan bernegara yang selaras dengan tujuan bangsa yakni mewujudkan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang merdeka, bersatu berdaulat adil dan Makmur berdasarkan Pancasila dan UUD.
Selain itu diminta kepada pemerintah daerah agar dapat menjaga dan dipelihara serta melanjutkan pembangunan yang sudah dimulai dalam kegiatan operasi TMMD ini.
Sementara disisi lain, PJ Bupati Mentawai, fernando jongguran Simanjuntak melalui sekretaris Daerah Martinus Dahlan
“Dengan dibukanya akses jalan yang dibangun dalam operasi TMMD ke 116 ini dapat peningkatan perekonomian masyarakat dan memperlancar akses transportasi darat, ujar Martinus
Lebih lanjut disampaikan, akan tetap dilanjutkan pemda Mentawai dan akan terus menjalin hubungan kerjasama dengan pihak TNI untuk berbagai kegiatan diantaranya membuka jalan baru tentunya dengan perencana yang matang,” ucap Martinus mengakhiri. ( Bst)
Komentar